Kegiatan
Sosialisasi Seleksi Paralegal Justice Award 2025 di Kota Pasuruan
Pasuruan, 12 Februari 2025 – Pemerintah Kota Pasuruan melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah menggelar Sosialisasi Seleksi Paralegal Justice Award Tahun 2025 yang diikuti oleh seluruh lurah se-Kota Pasuruan.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Hukum Wilayah Jawa Timur, yang memberikan pemahaman terkait peran lurah sebagai paralegal dalam menyelesaikan permasalahan hukum di masyarakat.
Paralegal Justice Award merupakan ajang penghargaan bagi lurah yang berperan aktif dalam membantu penyelesaian masalah hukum di wilayahnya, sekaligus menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat akses keadilan bagi masyarakat.
Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para lurah semakin memahami perannya dalam memberikan pendampingan hukum kepada warganya serta meningkatkan kompetensinya dalam menyelesaikan persoalan hukum secara non-litigasi.
???? Kota Pasuruan, 12 Februari 2025
???? Narasumber: Kementerian Hukum dan HAM Wilayah Jawa Timur
???? Peserta: Seluruh lurah se-Kota Pasuruan